Apakah Demam Konstan Pada Anak – Penyebab – Diagnosa – Pengobatan

Demam konstan yang terjadi pada anak anak tentunya membuat orang tua akan merasa sangat khawatir sebab demam bisa cepat mereda namun akan kembali kambuh tanpa alasan yang jelas. Dalam sebagian besar kasus, demam menjadi pertanda jika di dalam tubuh sedang terjadi infeksi yang disebabkan karena bakteri atau virus. Sesudah infeksi dan demam hilang, maka dalam beberapa kasus yang jarang terjadi, demam dan infeksi akan kembali berulang tanpa disertai penyebab pasti yang disebut dengan sindrom demam kronis atau periodik yang bahkan juga sering disebut sebagai demam asal yang tidak bisa ditentukan.

Pengertian Demam Konstan

Gejala demam konstan ditandai dengan episode demam berulang interval regular atau irregular. Setiap epido nantinya akan terjadi selama beberapa hari, beberapa minggu atau beberapa bulan. Demam konstan merupakan demam yang gagal surut dan akan terus datang kembali dalam bentuk serangan berulang dan bisa terjadi karena berbagai penyakit. Demam konstan pada anak seringkali terjadi bersamaan dengan gejala serius lainnya seperti muntah terus menerus, perubahan emosi sehingga lebih cepat marah, menurunnya nafsu makan, nyeri di bagian tubuh dan masih banyak lagi sehingga banyak jenis penyakit yang bisa menyebabkan demam konstan tersebut dan sangat penting untuk mendiagnosa penyakit pertama untuk kemudian diobati gejala dari penyakit tersebut.

Untuk mendapatkan diagnosis demam konstan pada anak, maka ada beberapa faktor yang bisa mempengaruhi yakni demam tinggi terjadi lebih dari satu kali, demam panas datang dan pergi yang terjadi lebih dari tiga minggu dan terjadi failure agar bisa menentukan penyebab sesudah setidaknya satu minggu penyelidikan sehingga pasien bisa ditindaklanjuti dengan rawat inap.

Penyebab Demam Konstan Anak

Demam konstan pada anak atau biasa disebut juga dengan sindrom demam periodik bisa terjadi karena berbagai hal. Sedangkan untuk virus penyebab demam atau infeksi bakteri yang sedang terjadi bisa menjadi penyebab demam biasa seperti radang jaringan ikat pada arthritis atau rheumatoid juvenil. Selain itu, penyakit genetik juga bisa menjadi penyebab demam konstan pada anak yang biasanya membuat anak pulih dari demam lebih cepat namun demam tersebut akan terjadi lagi dalam waktu yang singkat. Sedangkan untuk 5 sampai 15% anak anak yang menderita demam konstan masih belum diketahui penyebab sebenarnya.

Sedangkan untuk jenis penyakit yang umumnya bisa menyebabkan demam konstan diantaranya adalah:

  • Malaria: Disebabkan karena plasmodium vivax dengan gejala muntah, demam biasa, menggigil dan anemia.
  • Familial mediterania fever: Jenis umum sindrom demam konstan yang merupakan penyakit genetik dimana gen menjadi penyebab penyakit ini.
  • Hyperimmunoglobuminaemia D sindrom: Merupakan sindrom autoinflammatory turunan yang bisa menyebabkan demam konstan dan gejala seperti sakit kepala, sakit perut, ruam pada kulit dan juga pembesaran kelenjar getah bening. 

Diagnosa Demam Konstan Pada Anak

Diagnosis didasari dengan riwayat anak mengenai demam panas pada anak seperti yang nantinya akan dijelaskan orang tua. Selain itu, dokter juga kemungkinan akan melakukan tes darah, sinar X dan juga tes urin dimana tes tes tersebut bisa membantu untuk menyingkirkan virus, bakteri, jamur, endokrin dan juga neoplasma yakni kanker dan tumor.

Pengobatan Demam Konstan Pada Anak

Jenis demam konstan sendiri tidak akan bisa dicegah atau diobati sebelum penyebab diketahui yang nantiny akan dipakai sebagai dasar diagnosa. Namun, ada beberapa penyebab demam konstan yang tidak dapat diobati seperti contohnya pada kasus keadan genetik kronis. Sedangkan dalam beberapa kasus lainnya, anak dengan akan mengalami demam periodik, stomatitis aphthous, cervical adenitis dan juga faringitis yang umumnya bisa sembuh dengan sendirinya padaanak berumur sekitar 5 tahun. 

Sampai sekarang, demam dengue hanya bisa diatasi dengan kompres dingin atau memberikan ibuprofen atau acetaminophen. Hindari untuk memberikan aspirin pada anak anak karena aspirin bisa menyebabkan komplikasi pada anak seperti sindrom reye yakni penyakit yang jarang terjadi namun sangat berbahaya.

Peringatan Demam Konstan

Demam konstan pada anak di sebagian kasus bisa ditangani dengan mudah dalam beberapa hari. Namun jika terjadi beberapa hal seperti demam tinggi pada anak kurang dari 1 tahun, demam disertai ruam, kesulitan saat bernafas, kebingungan mental atau menurunnya fungsi tubuh, maka harus segera diperiksakan ke dokter.