10 Jenis Makanan Untuk Demam dan Panas Paling Direkomendasikan

Demam dan panas adalah reaksi tubuh yang terjadi ketika mengalami infeksi karena virus, jamur, bakteri atau penyakit lainnya. Hampir semua orang di seluruh dunia pernah mengalami demam bahkan juga terjadi pada bayi baru lahir. Sebenarnya, minum obat saat demam bisa dilakukan dalam kondisi tertentu atau karena jenis penyakit penyebab demam memang sudah diketahui. Beberapa jenis obat bisa dengan mudah dibeli tanpa butuh resep dari dokter, akan tetapi obat demam terbaik sekaligus alami hanya berasal dari makanan yang tidak akan menyebabkan efek samping berbahaya bagi tubuh anda. Mau tahu apa saja makanan untuk demam panas yang sangat baik untuk anda konsumsi?, berikut daftar selengkapnya untuk anda.

  1. Sayur Kukus

Ada banyak jenis sayuran yang bisa anda konsumsi ketika sedang demam. Namun, jenis sayur yang sangat disarankan adalah kubis, kembang kol, sawi dan juga semua jenis sayur mengandung sulforaphane yang bisa membantu tubuh untuk melawan demam bakteri dan juga virus. Sayuran juga harus dikukus agar tidak menghilangkan kandungan nutrisi sehingga demam bisa diatasi secara cepat.

  1. Telur Rebus

Telur rebus tidak hanya lezat namun juga memiliki kandungan protein dan energi tinggi. Mengkonsumsi telur rebus akan membantu tubuh melawan infeksi atau penyakit sekaligus lebih mudah dicerna ketika sedang demam.

  1. Yogurt

Yogurt tinggi akan kandungan bakteri sehat yang bisa menurunkan demam dengan cepat. Untuk menyembuhkan demam berkepanjangan, pastikan yogurt yang anda konsumsi adalah yogurt plain atau tawar baik dalam keadaan dingin atau tidak. Pilih juga yogurt produksi rumahan dan bukan produksi pabrik yang jauh lebih bergizi.

  1. Kaldu Sayuran

Kaldu yang terbuat dari sayuran ini sangat ampuh untuk menurunkan gejala demam dan bisa anda buat sendiri dengan mudah di rumah. Selain itu, tambahkan juga dengan parutan jahe untuk menambah aroma sekaligus meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda. Kaldu sayuran ini sangat baik dikonsumsi karena tinggi vitamin dan mineral. Sedangkan jahe yang mengandung kaemferol berguna untuk mengatasi peradangan dan mengatasi penyebab demam.

  1. Sup Ayam

Selain enak dikonsumsi sebagai makanan penurun panas anak, sup ayam juga mengandung nutrisi lengkap seperti mineral, protein dan vitamin serta lemak sehat sehingga menjadi salah satu makanan untuk demam dan panas yang sangat baik dikonsumsi. Pilih daging ayam tanpa lemak agar tidak menghambat pencernaan. Selain itu, tambahkan juga dengan kayu manis dan lada untuk mengatasi infeksi.

  1. Pisang

Pisang tidak hanya menjadi buah bersahabat untuk seseorang yang senang berolahraga, namun juga menjadi jenis buah terbaik untuk mengatasi demam panas. Dalam pisang mengandung vitamin B6 yang bisa membantu dalam melawan infeksi, mengatasi lelah, mengatasi tekanan dan membuat tidur lebih lelap. Pisang juga mengandung kalium untuk mengatur detak jantung dan menurunkan tekanan di jantung serta pembuluh darah yang sangat penting untuk meningkatkan energi selama demam. 

  1. Oat

Oat menjadi makanan baik ketika demam karena nutrisinya seperti karbohidrat, lemak, serat dan protein bisa diserap secara mudah. Serat dalam oat akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh sekaligus meningkatkan sel darah putih untuk melawan infeksi penyebab demam panas.

  1. Ikan Laut

Ikan laut memiliki banyak kandungan nutrisi yang penting untuk menurunkan suhu tubuh sekaligus mengatasi penyebab gampang demam. Selenium dalam udang, ikan salmon dan tiram bagus untuk demam. Ikan laut juga mengandung vitamin B, zat besi dan seng yang dibutuhkan untuk melawan infeksi dan menambah sistem kekebalan tubuh anda. 

  1. Jamur

Mengkonsumsi satu mangkuk jamur secara teratur sudah cukup efektif untuk menurunkan demam akut. Jamur juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengatasi rasa tidak nyaman dan meningkatkan sel darah putih agar energi di dalam tubuh bisa dikembalikan lebih cepat.

  1. Ubi Jalar

Dalam ubi mengandung nutrisi penting seperti vitamin B6 untuk mengurangi kadar homosistein kimia dalam tubuh. Sedangkan vitamin C berguna untuk mencegah perkembangan virus dan bakteri dalam tubuh. Untuk kandungan vitamin D dalam ubi jalar berguna untuk meningkatkan sistem imun tubuh sehingga menjadi makanan untuk orang demam panas.