X

8 Penyebab Badan Meriang Tapi Tidak Demam

Meriang adalah suatu reaksi dari tubuh terhadap berbagai kondisi dimana otot otot tubuh mengalami kontraksi secara terus menerus dengan tujuan untuk meningkatkan suhu tubuh. Meriang bisa disebabkan oleh infeksi ataupun tidak. Anda bisa mengalami meriang disertai demam maupun tidak disertai oleh demam. Kondisi tubuh meriang disertai demam adalah pertanda bahwa tubuh anda sedang memperkuat pertahanannya melawan bakteri, virus atau plasmodium yang menyerang pertahanan tubuh anda. Seseorang dikatakan mengalami demam apabila suhu tubuh mereka telah melampaui 37,7 derajat celcius.

Sementara, apabila kamu mengalami badan meriang tanpa disertai demam, terdapat beberapa hal yang menyebabkan badan anda meriang atau menggigil. Penyebab badan meriang tapi tidak demam diantaranya:

  • Hipoglikemia

Hipoglikemia adalah kondisi dimana kadar gula darah dalam tubuh anda rendah, hal ini dapat mempengaruhi pertahanan dan kinerja tubuh anda sehingga dapat membuat badan anda meriang. Meriang adalah respon dari tubuh ketika anda tidak makan dalam waktu yang lama atau ketika tubuh anda tidak sanggup untuk mengelola kadar gula anda dalam kondisi yang normal. Hal ini yang membuat para penderita diabetes sering mengalami meriang karena tubuh mereka tidak bisa menjaga kadar gula darah mereka dalam posisi yang stabil. Para penderita hipoglikemia juga mengalami tanda tanda lainnya seperti mudah berkeringat, penglihatan yang kabur dan jantung berdebar.

  • Suhu Udara yang Dingin

Apakah anda termasuk orang yang sering mengalami meriang ketika udara lebih dingin dibandingkan suhu kamar biasanya. Meriang adalah respon tubuh sebagai alarm pemberitahuan bahwa anda harus melakukan perlindungan ekstra pada tubuh anda seperti memakai jaket yang tebal agar suhu tubuh anda menjadi lebih hangat.

  • Pola Makan Tidak Teratur

Penyebab badan anda meriang namun tidak disertai demam bisa disebabkan karena anda tidak menjaga pola makan anda dengan baik. Pola makan yang tidak teratur bisa membuat tubuh anda menjadi tidak sehat. Asupan yang seharusnya masuk ke dalam tubuh anda dan diubah menjadi energi menjadi berkurang, nutrisi juga tidak masuk kedalam tubuh anda. Kurangnya nutrisi bisa membuat pertahanan dan kinerja tubuh anda menjadi menurun, hal ini yang membuat tubuh anda menjadi mudah meriang.

  • Mengonsumsi Obat obatan

Meminum obat obatan memang tidak bisa dilakukan secara sembarangan, anda harus mendapatkan rekomendasi dari dokter sehingga anda dapat mengonsumsi obatan obatan yang aman dan sesuai dengan kebutuhan tubuh ada. Apabila anda adalah seorang terbiasa mengonsumsi obat obatan setiap harinya dan mengalami badan yang meriang, bisa jadi obat yang anda konsumsi ialah penyebabnya. Obat obatan tersebut bisa saja memiliki efek samping yang membuat tubuh anda rentan mengalami meriang. Jika anda merasa anda mengalami meriang dalam waktu yang lama, anda harus berkonsultasi kepada dokter mengenai hal ini.

  • Melemahnya Sistem Imunitas

Penyebab anda sering meriang namun tidak disertai demam yang selanjutnya ialah melemahnya pertahanan tubuh atau sistem imunitas anda. Ketika tubuh anda mengalami penurunan kinerja, maka tubuh akan mengalami kegagalan dalam melakukan pertahanannya secara optimal. Hal ini membuat tubuh anda mengalami kondisi meriang.

  • Gangguan Kelenjar Tiroid

Apakah anda sering mengalami kondisi meriang dan juga disertai dengan peningkatan berat badan, jika iya kemungkinan anda mengalami masalah pada hormon tiroid. Jika anda sudah melakukan olahraga yang cukup dan melakukan diet yang baik namun kondisi ini tidak membaik, bisa jadi memang anda memiliki gangguan hormon tiroid. Kondisi hormon tiroid anda mengalami gangguan dan kondisinya tidak seimbang sehingga membuat metabolisme tubuh anda memburuk dan menyebabkan tubuh anda mengalami meriang.

  • Dehidrasi

Seperti yang kita semua ketahui, mengonsumsi air putih setiap hari adalah kewajiban untuk membuat tubuh kita sehat sehingga terhindar dari dehidrasi. Namun, terkadang kita malas untuk mengonsumsi air putih. Ketika tubuh kita mengalami dehidrasi, tubuh kita akan lebih rentan mengalami meriang. Jadi, untuk menghindari hal ini anda harus minum air yang cukup setiap harinya. Setidaknya anda harus mengonsumsi 2 liter air setiap harinya.

  • Kurang Tidur

Kesibukan anda sehari hari membuat anda tidak menjaga waktu tidur anda dengan baik, kurangnya waktu tidur anda membuat kinerja sistem saraf di tubuh anda menjadi terganggu yang berdampak pada kinerja sistem regulasi otak terkhusus pada pengaturan temperatur tubuh. Kondisi ini yang membuat tubuh anda lebih mudah meriang. Untuk itu, jika anda memiliki jadwal yang padat, jangan lupa untuk tetap beristirahat yang cukup dan curi waktu untuk sekedar tidur.

Itu dia penyebab mengapa anda bisa mengalami meriang namun tidak disertai demam. Untuk mengatasi hal tersebut anda harus menjaga kondisi dan kesehatan tubuh anda dengan minum air yang cukup dan penuhi nutrisi serta vitamin anda setiap harinya

Categories: Penyebab