Demam Setelah Imunisasi DPT 3 – Penyebab – Gejala – Pengobatan

Vaksinasi atau imunsasi adalah salah satu hal yang sangat penting bagi anak. Metode medis yang satu ini dapat mengurangi kemungkinan anak terjangkit suatu penyakit tertentu. Hal ini karena semakin lama, semakin banyak penyakit yang mengancam kesehatan si buah hati. Sehingga para orang tua harus dapat lebih berhati-hati. Jangan lupa untuk memberikan vaksinasi kepada anak-anak sesuai dengan kebutuhan yang ada.

Namun dalam beberapa kasus terkadang vaksinasi ini sendiri dapat menimbulkan persoalan yang lain, yaitu demam. Banyak sekali macam-macam demam pada anak, salah satunya adalah timbulnya demam setelah imunisasi DPT 3. Kali ini kita akan membahas mengenai beberapa hal yang berhubungan dengan masalah tersebut, seperti

Penyebab Demam Setelah Imunisasi DPT 3

Imunisasi DPT adalah salah satu dari beberapa jenis imunisasi yang harus di dapatkan oleh bayi. Imunisasi jenis ini sendiri untuk mencegah penyakit seperti difteri, pertusis dan tetanus. Melalui pemberian vaksin ini maka sistem imun anak akan memiliki kekebalan terhadap jenis-jenis penyakit tersebut. Vaskinasi DPT sendiri biasanya dilakukan sebanyak lima kali. Pemberian ini sendiri dilakukan secara berjangka sejak anak berusia 2 bulan hingga 6 tahun. biasanya dokter anak akan memberikan jadwal kapan anak kita akan mendapatkan vaksin DPT.

Sistem imunitas anak yang belum sempurna akan mendapatkan sedikit gangguan dari vaksin DPT ini sendiri. Gangguan ini merupakan sebuah hal yang sangat wajar karena bagi tubuh vaksin masih dianggap sebagai benda asing. Proses munculnya demam ini adalah sebuah bentuk dari pembuatan sistem kebal yang baru. Sistem imun akan merespon masuknya vaksin tersebut sama halnya dengan masuknya penyakit tertentu, sehingga akan memunculkan demam pada anak.

Agen Vaksin yang masuk kedalam tubuh anak akan membentuk ulang sistem kekebalan tubuh anak. Vaksin tersebut akan memasukan data dan zat baru guna mencegah terjadinya infeksi atau masuknya jenis penyakit tertentu. Dalam pembentukan sistem baru ini lah suhu badan anak akan meningkat. Peningkatan suhu badan ini sendiri biasanya akan terjadi dalam kurun waktu tertentu. Secara normal biasanya hanya akan terjadi selama 3 hari. Prose tersebutlah yang menyebabkan seorang anak akan mengalami demam setelah imunisasi DPT 3

Gejala Demam Setelah Imunisasi DPT 3

Secara normal tidak semua vaksin akan memberikan gejala demam pada anak. Beberapa vaksin yang lain tak akan menunjukan gejala apapun. Namun, memang ada beberapa jenis vaksin yang menunjukan gejala demam seperti vaksin Campak dan DPT. Selain demam biasanya gejala lain yang muncul adalah berupa gatal-gatal dan nyeri pada bekas suntikan. Dalam beberapa kasus terkadang juga menimbulkan hal yang tidak di inginkan. Biasanya panas tinggi ini hanya akan terjadi selama kurang lebih 3 hari. Namun, jika panas anak tidak turun 4 hari maka sebaiknya segera periksakan ke dokter anak.

Pengobatan Demam Setelah Imunisasi DPT 3

Dalam metode pengobatan yang ada kita bisa lakukan beberapa metode penanganan pertama selama 3 hari pertama. Ada banyak cara mengatasi panas tinggi pada anak yang bisa kita lalukan. Salah satunya adalah dengan penggunaan obat tradisional penurun panas tinggi pada anak. namun selain itu kita juga dapat menggunakan beberapa metode lain seperti :

  • Kompres anak dengan air hangat
  • Jangan kenakan pakaina yang tebal dan panas
  • Pastikan sirkulasi udara dalam ruangan terjaga dengan baik
  • Kompres bekas suntikan dengan air hangat
  • Berikan konsumsi ASI
  • Peluk anak secara langsung

Itu tadi beberapa hal yang berhubungan dengan demam setelah imunisasi DPT 3 yang diberikan pada anak. Pastikan bahwa anak kita mendapatkan imunisasi DPT 3 secara teratur dan jika terjadi demam maka awasi dan jaga anak dengan baik. Semoga informasi tadi bermanfaat.