7 Macam Pengobatan Alami Demam Kuning Paling Ampuh

Demam kuning bisa terjadi karena penularan nyamuk yang membawa virus penyebab demam tersebut yang juga bisa disebabkan karena imunitas semakin menurun dengan bertambahnya usia. Demam kuning juga dianggap sebagai salah satu jenis penyakit mematikan di dunia. Beberapa gejala utama dari demam kuning ini diantaranya adalah mual, muntah, sakit kepala dan demam serta bisa juga menyebabkan penderita mengalami dehidrasi. Apabila tidak segera diobati, maka demam kuning bisa mempengaruhi fungsi organ hati dan beberapa organ penting lainnya di dalam tubuh. Untuk mengatasi penyakit, ini ada beberapa jenis pengobatan alami demam kuning yang bisa digunakan untuk menyembuhkan seperti yang akan kami jelaskan berikut ini.

  1. Bawang Putih

Bawang putih bisa digunakan untuk mengobati demam kuning sekaligus mengatasi semua gejala dari penyebab demam kuning. Bawang putih merupakan tonik alami yang memiliki kandungan anti inflamasi, antioksidan dan anti bakteri sehingga bisa mengatasi peradangan dan membunuh bakteri penyebab demam kuning.

  • Haluskan 8 siung bawang putih dan tambahkan 2 sendok makan madu yang dikonsumsi setiap pagi.
  • Cara kedua, haluskan 8 siung bawang putih dan campur dengan 1 gelas susu yang diminum setiap malam sebelum tidur.
  1. Air Barley

Air barley mengandung tembaga dan beberapa vitamin seperti vitamin B2, B5 dan juga E yang sangat baik untuk mencegah dehidrasi sekaligus sebagai pengobatan demam kuning secara alami.

  • Campur 2 cangkir barley dengan 2 liter air.
  • Rebus hingga mendidih dan biarkan hingga hangat.
  • Saring dan minum sebanyak 3 kali sehari.
  1. Garam dan Lemon

Kombinasi garam dan lemon sangat baik untuk mengatasi dehidrasi berat dan muntah ketika mengalami demam kuning. Kombinasi dua bahan ini juga sangat baik untuk mengeluarkan racun dalam tubuh sehingga bisa lebih cepat sembuh.

  • Campur 1 gelas air dengan 4 sendok makan perasan lemon dan 1/4 sendok teh garam.
  • Minum campuran ini khususnya ketika dehidrasi atau kelelahan.
  1. Oregano dan Marjoram

Teh marjoram sudah sangat umum digunakan untuk mengatasi demam kuning, menopause dan penyakit lainnya. Kombinasi 2 bahan ini memiliki sifat anti inflamasi yang bisa mengatasi infeksi virus, bronkitis, sinusitis termasuk gejala demam kuning. Sedangkan oregano juga sudah umum digunakan untuk menyembuhkan demam kuning, gangguan usus dan juga masalah saluran kemih. Sifat antioksidan, anti radang dan juga anti bakteri dalam oregano nantinya bisa menguatkan sistem kekebalan tubuh untuk melawan penyakit demam kuning.

  • Rebus 1/2 liter air dengan 1 sendok teh marjoram dan 1 sendok teh oregano.
  • Didihkan dengan api kecil selama 1 jam lalu saring.
  • Konsumsi air ini beberapa kali dalam sehari hingga gejala demam kuning bisa diturunkan.
  1. Kemangi dan Lada Hitam

Kemangi dan lada hitam juga termasuk pengobatan demam kuning terbaik yang juga bisa digunakan untuk mengatasi beberapa jenis demam lainnya. Baik lada hitam maupun kemangi sama sama bisa mengatasi demam kuning dengan cara menghancurkan bakteri sebab kandungan antioksidan tinggi dalam 2 bahan ini.

  • Rebus daun kemangi dengan 1/2 liter air dan tambahkan dengan 1/2 sendok teh lada hitam yang sudah dihaluskan.
  • Rebus hingga berubah warna dan minum sebanyak 2 kali sehari. 
  1. Bawang Merah

Perawatan demam kuning selanjutnya yang mudah dilakukan di rumah adalah menggunakan bawang merah. Bawang merah mentah sangat efektif untuk mengatasi berbagai jenis penyakit termasuk demam kuning serta demam panas karena sifat kuratif dari bawang tersebut.

  • Potong bawang merah menjadi 2 bagian dan panggang dalam microwave dengan suhu 400 derajat celcius.
  • Haluskan bawang tersebut dan ambil sarinya.
  • Tambahkan dengan 3 sendok makan madu lalu aduk rata.
  • Minum campuran ini sekitar 2 sendok makan selama 10 hari.
  1. Air Kelapa

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, penderita demam kuning seringkali mengalami dehidrasi sehingga membuat tubuh semakin lemah. Mengkonsumsi air kelapa sangat baik dilakukan untuk memberi nutrisi penting pada tubuh sekaligus mengatasi dehidrasi karena demam kuning penyebab badan panas tersebut. Air kelapa ini bisa diminum antara 4 sampai 5 kali per hari agar penyembuhan demam kuning bisa berjalan lancar.