Anak Demam dan Mata Belekan – Penyebab – Pengobatan

Salah satu dari sekian banyak gejala penyakit, demam adalah yang paling sering menjangkit anak anak. Demam adalah suatu kondisi saat suhu tubuh anak mengalami kenaikan di atas normal. Demam sendiri bukan merupakan sebuah penyakit, namun cara tubuh untuk mempertahankan diri dari serangan benda asing yang masuk. Benda asing yang dimaksud adalah virus dan bakteri yang dapat menyebabkan penyakit lain yang lebih parah.

Ada banyak jenis demam yang bisa menyerang anak anak. Ada demam yang merupakan gejala penyakit biasa, ada pula jenis demam anak yang harus diwaspadai. Demam kadang disertai dengan gejala lain, seperti batuk atau pilek. Ada pula kasus dimana anak demam dan mata belekan. Apa yang mungkin menyebabkan anak demam dan mata belekan?

Penyebab Anak Demam dan Mata Belekan

Inilah beberapa penyebab mata anak belekan di saat yang bersamaan dengan demam.

1. Blefaritis

Blefaritis biasanya didahului dengan gejala demam karena radang pada kelopak mata. Radang ini disebabkan oleh alergi atau infeksi pada mata. Gejala lain yang muncul pada penyakit ini adalah keluar air mata terus menerus, kelopak mata merah, mata bengkak, terasa nyeri dan belekan yang tidak kunjung sembuh.

2. Influenza

Apabila anak demam dan mata belekan disertai dengan pilek, bisa jadi semua gejala tersebut adalah influenza berat. Demam flu pada anak jika tidak segera diatasi atau diobati bisa menyebabkan sesak napas dan gangguan pernapasan lain yang lebih parah.

3. Campak

Demam campak adalah salah satu penyakit yang rawan menyerang anak anak. Gejala yang ditimbulkan awalnya adalah demam. Namun demam ini tidak kunjung sembuh dan muncul gejala lain seperti batuk, pilek, ruam merah di kulit, dan mata berair, bengkak, lalu belekan. Segera bawa anak ke dokter jika demam berlangsung selama lebih dari 3 hari.

4. Rhinitis Akut

Demam pada anak disertai dengan mata belekan tidak selalu berarti anak menderita penyakit yang berhubungan dengan mata. Bisa saja anak terkena rhinitis akut. Rhinitis adalah radang pada hidung yang menimbulkan gejala seperti hidung meler, hidung tersumbat, atau batuk pilek panas dingin yang tidak kunjung sembuh pada anak.

5. Konjungtivitis Bakteri

Demam dan mata belekan pada anak tidak selalu disertai pilek. Mata belekan dapat disebabkan oleh demam infeksi akibat bakteri yang menyerang mata anak. Gejala umum yang muncul adalah mata anak sulit terbuka di pagi hari karena adanya kotoran yang membuat kelopak mata saling menempel. Kompres mata anak dengan air hangat untuk melunakkan kotoran dan segera bawa anak ke dokter setelahnya.

6. Alergi

Demam karena alergi pada anak dapat disebabkan oleh banyak hal, seperti alergi pada debu atau kotoran. Demam merupakan gejala alergi yang muncul saat anak menunjukkan gejala seperti bersin bersin, hidung meler tiada henti, mata menjadi merah disertai belekan. Saat semua gejala ini muncul, jangan menunda membawa anak ke dokter agar akibatnya tidak semakin fatal. Bisa jadi alergi yang dialami oleh anak bukanlah alergi biasa.

7. Sinusitis

Demam pada anak yang disertai belekan mungkin bukan penyakit ringan yang biasa, tetapi bisa jadi merupakan gejala dari sinusitis, jika disertai gejala flu atau pilek berat. Selain pilek, sinusitis juga menyebabkan demam berkepanjangan pada anak yang tidak kunjung sembuh. Jika berlangsung selama lebih dari 3 hari, jelas demam tersebut bukanlah demam biasa.

8. Konjungtivitis Virus

Selain bakteri virus juga dapat menyebabkan konjungtivitis. Konjungtivitis adalah penyebaran virus yang terjadi pada satu bagian tubuh ke bagian yang lain. Penyakit ini biasanya disertai dengan demam virus. Saat virus penyebab demam masuk dan menyerang mata, akan nampak kotoran berwarna putih pada satu mata yang kemudian menyebar ke mata yang lain. Segera hubungi dokter jika muncul gejala seperti ini pada anak untuk mendapatkan diagnosa penyakit yang tepat.

Cara Mengobati Anak Demam dan Mata Belekan

Anak demam dan mata belekan tidak boleh dibiarkan begitu saja. Inilah beberapa cara untuk mengobati gejala tersebut:

  • Tetes Mata. Pertolongan pertama untuk mata anak yang belekan adalah dengan tetes mata. Untuk anak, jangan sembarangan memberikan tetes mata. Pilih tetes mata dengan kandungan anti biotik yang aman untuk anak. Beri setiap beberapa jam sekali sesuai dengan anjuran dokter.
  • Salep Mata. Obat lain yang bisa digunakan untuk mengobati mata belekan pada anak adalah salep mata. Namun untuk anak anak, penggunaan salep ini mungkin agak sulit karena harus dimasukkan dari bawah kelopak mata dan dioles hingga merata.
  • Kompres Mata. Manfaat kompres demam juga bisa dirasakan oleh mata belekan. Dengan menggunakan air hangat, kompres mata anak agar kotoran dan bakteri di dalamnya bisa segera keluar.
  • Membersihkan Mata. Belekan terkadang bisa disebabkan oleh iritasi pada mata akibat masuknya debu atau kotoran. Membersihkan mata bertujuan untuk mengeluarkan kotoran secara manual agar proses penyembuhan bisa berlangsung dengan lebih cepat.
  • Periksa ke Dokter. Apabila segala cara telah dilakukan dan anak tidak menunjukkan tanda tanda kesembuhan, segera bawa ke dokter untuk penanganan yang lebih lanjut.

Itulah penjelasan tentang anak demam dan mata belekan dari segi penyebab dan cara mengobatinya. Semoga bermanfaat ya!